Workshop Pemuda, Ketua Nawawi: KNPI Harus Netral

Bekasi, aspirasidirect.com  – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bekasi menggelar Workshop Pemuda yang digelar di Hotel Grand Cikarang, Senin (30/9/2024).

Bertemakan “Peran Pemuda dalam Menyongsong Pilkada Tahun 2024 yang Berintegritas” Workshop Pemuda dihadiri para Pemateri diantaranya Ketua KPU Kabupaten Bekasi Ali Rido, Bawaslu Kabupaten Bekasi Khoirudin, Pengamat Politik yang juga Dosen Unisma 45 Adi Susila, hadir juga Ketua KNPI terdahulu M. Amin Fauzi dan Tokoh Pemuda H. Toto Iskandar.

Ketua DPD KNPI Kabupaten Bekasi Nawawi Al-Aksi mengucapkan terima kasih kepada para Pengurus, DPK dan OKP yang telah hadir di Workshop Pemuda serta para tamu undangan dan para Pemateri.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan sukses yang dihadiri para DPK, OKP dan pengurus DPD KNPI Kabupaten Bekasi, serta para pemateri dan tamu undangan,” kata Nawawi saat diwawancarai sejumlah media.

Nawawi berkeinginan setelah Workshop Pemuda ini temen-temen Pemuda dapat mensukseskan Pilkada 2024 Kabupaten Bekasi dan berjalan lancar, banyak ilmu yang disampaikan para pemateri yang hari ini datang yang memberikan pengetahuan seputar Pilkada.

“Kita berkeinginan pilkada di tahun 2024 ini berjalan lancar, sukses dan berintegritas. Tadi juga ada dari para pemateri yang memberikan ilmu-ilmunya kepada para peserta, harapannya mereka dapatkan ilmu tersebut dan dapat di implementasikan kepada para pemuda lainnya,” terang dia.

Nawawi berperan kepada para pengurus DPD dan DPK agar dapat menjaga marwah organisasi agar dapat netral di Pilkada. Akan tetapi secara personal mempersilahkan untuk mendukung salah satu calon Bupati dan wakil Bupati Bekasi.

“Pesan kami sesuai dengan rapat pleno yang digelar DPD, bahwa KNPI itu harus netral, tapi kami persilahkan bagi temen-temen untuk mendukung salah satu paslon tanpa membawa atribut KNPI, karena secara lembaga kita harus menjaga. tapi secara pribadi kita mempunyai hak memilih bahkan berhak di pilih,” tandasnya. (r).

  • Related Posts

    Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya Tangkap Pelaku Pengeroyokan Supir Taksi Online

    Jakarta, aspirasidirect.com  –  Anggota Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap pelaku pengeroyokan sopir taksi online di Tol Dalam Kota Jakarta-Tangerang arah Cawang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Pelaku berinisial CM…

    Milenial dan Gen Z Membludak! Acara Ngulik BN Holik-Faizal Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

    Bekasi, aspirasidirect.com  –  Generasi milenial dan Generasi Z menggelar acara Ngulik BN Holik-Faizal di Distrik 1 Meikarta, Cikarang, Rabu, 20 November 2024. BN Holik Faizal merupakan kepanjangan nama calon Bupati…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    BERITA UNTUK ANDA

    Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya Tangkap Pelaku Pengeroyokan Supir Taksi Online

    Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya Tangkap Pelaku Pengeroyokan Supir Taksi Online

    Milenial dan Gen Z Membludak! Acara Ngulik BN Holik-Faizal Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

    Milenial dan Gen Z Membludak! Acara Ngulik BN Holik-Faizal Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

    Kejari Kab Bekasi Musnahkan Barbuk Dari 53 Pekara

    Kejari Kab Bekasi Musnahkan Barbuk Dari 53 Pekara

    Danramil 1313 Banjar Hadiri Rapat Koordinasi Forkopimcam

    Danramil 1313 Banjar Hadiri Rapat Koordinasi Forkopimcam

    KPU Kab Bekasi Bersama Forkopimda Tinjau Langsung Pendistribusian Logistik

    KPU Kab Bekasi Bersama Forkopimda Tinjau Langsung Pendistribusian Logistik

    Bos Besar Pabrik Hasis Uluwatu Bid DPO, 4 Orang Diamankan, Keuntungan Rp 2 Triliunan Lebih. Ini Sejumlah Tempat Hiburan Sasaran Peredaran Narkotika Akhir Tahun

    Bos Besar Pabrik Hasis Uluwatu Bid DPO, 4 Orang Diamankan, Keuntungan Rp 2 Triliunan Lebih. Ini Sejumlah Tempat Hiburan Sasaran Peredaran Narkotika Akhir Tahun