Bekasi, aspirasidirect.com
Musyawarah Daerah (Musda IV) Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) DPD Kabupaten Bekasi menghasilkan ketua terpilih Teuku Bustaman ST sebagai Ketua DPD LPM Kabupaten Bekasi periode 2023- 2028.
Pelantikan ketua dan pengurus DPD LPM Kabupaten Bekasi diselenggarakan di Gedung Wibawa Mukti Komplek perkantoran Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat, pada Sabtu (23/12/2023).
Pelantikan tersebut dihadiri oleh Ketua LPM Provinsi Jawa Barat H.Rahmat Sulaeman, Pj.Bupati Bekasi Dani Ramdan, Ketua DPRD BN.Holik Qodratullah, Perwakilan Dandim, Kapolres dan pengurus LPM tingkat Kecamatan se-Kabupaten Bekasi.
Pj.Bupati Bekasi Dani Ramdan dalam keterangannya mengatakan , turut mengapresiasi para pengurus LPM se Kabupaten Bekasi yang telah bergabung di LPM dengan lahirnya kembali organisasi LPM di Kabupaten Bekasi agar bekerjasama dengan pemerintah kabupaten Bekasi.
“Kita berharap LPM bisa membangun kerjasama yang kuat dalam persatuan dan kemajuan. Pemberdayaan adalah kunci utama dalam pembangunan, di mana masyarakat menjadi objek dan subjek utamanya.
peran masyarakat dan swasta sangat besar. Oleh karena itu, masyarakat harus lebih aktif dalam mengambil bagian dalam pembangunan, ” Ucap Dani Ramdan.(red).