Cilacap, aspirasidirect.com
Sebuah klip beredar di media sosial memperlihatkan momen perjuangan siswa sekolah dasar (SD) di Desa Ujunggagak, Kecamatan Kampung Laut, Kabupaten Cilacap yang hendak pergi ke sekolah,
Terlihat pada video, beberapa siswa terlebih dulu harus berjuang menyeberangi jembatan yang sudah miring, bahkan nyaris ambruk.
Siswa-siswi yang mengenakan seragam merah putih itu harus berjalan jongkok sambil berpegangan pada salah satu sisi jembatan untuk menjaga keseimbangan.
Di belakang mereka, terlihat pula seorang anggota TNI yang turut mengawasi mereka saat menyeberangi jembatan.
Sebagai informasi, jembatan bambu berdiri di atas Sungai Cibeureum itu merupakan jalan satu-satunya penghubung Desa Cibeureum dengan Dusun Ujunggagak.
Keberadaannya sangat membantu warga sebab bisa memotong waktu sejauh 14 kilometer jika harus melintasi jalan kabupaten.
Camat Kampung Laut, Heru Kurniawan sendiri mengaku sudah melaporkan mengajukan perbaikan untuk jembatan yang sudah berkali-kali diperbaiki itu sejak lama.(16/1).
Namun sudah beberapa tahun pengajuan belum ada kabar realisasinya.
sumber: www.indozone.id