Naas, Bus Terjun Bebas Dari Tol Pemalang

Pemalang, aspirasidirect.com
Sebuah bus mengalami kecelakaan dengan terjun bebas dari Tol Pemalang, Minggu (21/1/2024) sekira pukul 12.30 WIB.
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan bahwa insiden laka lantas itu masuk klasifikasi berat.
Kata dia, bus yang terlibat laka lantas itu adalah P.O. Shantika nomor polisi K 1736 CB dengan membawa 20 penumpang, 1 sopir, 1 sopir cadangan, dan 1 kondektur.
Polda Jateng menyebut saat ini terdata 2 korban tewas pada insiden itu.
“TKP di Jalan Tol Pemalang – Batang, KM 320 + 800 Jalur A, masuk Desa Ampel Gading, Kecamatan Ampel Gading, Kabupaten Pemalang,” ujarnya.(*).sumber:ok zone
