TNI,BPBD dan Relawan Evakuasi Warga Banjir di Villa Kencana Cikarang

Bekasi, aspirasidirect.com
Babinsa Bersama BPBD dan Relawan Evakuasi Warga, Danramil Sukatani Pastikan Keselamatan Korban Banjir

Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Bekasi sejak Jumat (24/1/2026) menyebabkan luapan Kali Cikarang Hilir dan mengakibatkan banjir di Perum Vila Kencana Cikarang, Desa Sukajadi, Kecamatan Sukakarya.

Air dengan ketinggian antara 40 hingga 60 sentimeter merendam ribuan rumah warga.

Tercatat sekitar 750 kepala keluarga atau kurang lebih 2.000 jiwa terdampak, sehingga sebagian warga terpaksa mengungsi ke sejumlah titik aman, seperti Kantor Desa Sukajadi, SDN 01 Sukajadi, serta masjid-masjid di sekitar lokasi banjir.

Di tengah kondisi darurat tersebut, Babinsa Koramil 10/Sukatani bersama BPBD dan relawan bergerak cepat melakukan evakuasi warga, terutama anak-anak, lansia, dan ibu hamil. Menggunakan perahu karet dari berbagai instansi, proses evakuasi berlangsung hingga malam hari demi memastikan tidak ada warga yang terjebak di rumahnya.

Saat di konfirmasi oleh awak media Danramil 10/Sukatani, Mayor Inf Usep Shirajusyar’i, membenarkan adanya banjir dan menyampaikan bahwa keselamatan warga menjadi prioritas utama.

“Babinsa kami bersama BPBD dan relawan terus siaga di lapangan. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Dapur umum juga sudah didirikan untuk memenuhi kebutuhan warga yang mengungsi,” ujar Mayor Usep.

Sebanyak 2.400 rumah dilaporkan terdampak banjir, namun hingga saat ini situasi masih dapat dikendalikan. Aparat TNI, Polri, BPBD, serta unsur pemerintah daerah terus bersinergi melakukan pemantauan dan bantuan kepada warga.

Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat kembali menjadi bukti nyata bahwa TNI selalu hadir dan sigap membantu rakyat, terutama saat menghadapi bencana alam.(s).

Related Posts

Bocah 10 Tahun Tewas Tersengat Listrik di Karanganyar Saat Pegang Besi Pompa Air

Bocah tewas tersengat listrik

Berita Selengkapnya
MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi Salurkan Bantuan Bencana Banjir di 14 Kecamatan

Bantuan Bencana banjir

Berita Selengkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Peristiwa

Bocah 10 Tahun Tewas Tersengat Listrik di Karanganyar Saat Pegang Besi Pompa Air

  • 2 views
Bocah 10 Tahun Tewas Tersengat Listrik di Karanganyar Saat Pegang Besi Pompa Air

Balita Hilang Terseret Arus Kali Cikarang di Kawasan Perumahan Grand Cikarang Village

  • 7 views
Balita Hilang Terseret Arus Kali Cikarang di Kawasan Perumahan Grand Cikarang Village

Ratusan Hektar Sawah di Cabangbungin Terendam Banjir, Petani di Dua Desa Gagal Panen

  • 7 views
Ratusan Hektar Sawah di Cabangbungin Terendam Banjir, Petani di Dua Desa Gagal Panen

Gempa Magnitudo 2,7 Guncang Bekasi

  • 8 views
Gempa Magnitudo 2,7 Guncang Bekasi

Komandan Koramil 03/Cabang Bungin Dampingi Dandim 0509/Kab Bekasi Saat Tinjau Tanggul Jebol di Pantai Bakti

  • 5 views
Komandan Koramil 03/Cabang Bungin Dampingi Dandim 0509/Kab Bekasi Saat Tinjau Tanggul Jebol di Pantai Bakti

DPD KNPI Kabupaten Bekasi Berikan Bantuan Warga Terdampak Banjir di Desa Labansari

  • 7 views
DPD KNPI Kabupaten Bekasi Berikan Bantuan Warga Terdampak Banjir di Desa Labansari