Truk Bermuatan Galon Terperosok di Jalan Raya Cikarang Cibarusah
Polres Metro Bekasi, Kapospol Jababeka Ipda Aryanto, bersama personil tangapi laporan masyarakat, adanya mobil truck bermuatan galon terperosok di bekas proyek galian kabel, Pasir Gombong, Kamis (2/2/2023)
“Warga melaporkan kepada saya adanya sebuah truck nopol A9771ZA, bermuatan galon terjebros terperosok di bekas proyek bekas galian kabel optik, sehingga timbulkan kemacetan arus lalulintas dijalan Cibarusah-Lemahabang,” ujar Aryanto
Mobil amblas saat terparkir, dalam situasi lalulintas ramai aktifitas
“Mobil yang bermuatan galon tersebut menepi dan parkir sejenak, sang sopir membeli gorengan dipingir jalan, saat hendak kembali ke mobil melihat kondisi ban amblas terperosok, di bekas proyek galian optik kabel, kejadian tersebut sudah sering kali terjadi, karena kondisi bekas galian diperbaiki kurang padat,” kata Aryanto
Ia menambahkan “kondisi truk sempat menimbulkan macet karena situasi lalulintas dijam padat aktifitas tinggi, Kini mobil dalam evakuasi, dan menurunkan beban galon berisi air mineral, rencana sisopir mobil akan dibawa ke indomarco,” tuturnya
Kini lalulintas kembali normal usai truk dievakuasi, Kepolisian menghimbau untuk tetap berhati-hati dalam berlalulintas dengan menggutamakan keselamatan.(sg).