Rencana Peresmian Kampung Pancasila di Wilayah Binaan Kodim 0625 Pangandaran

Spread the love
Kampung Pancasila

Pangandaran,  aspirasidirect.com  –  Sabtu, 6 Juli 2024, Dusun Cikubang RT 03/RW 04 Desa Cintakarya, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, menjadi saksi rencana peresmian Kampung Pancasila yang diinisiasi oleh Kodim 0625/Pangandaran bersama warga setempat. Acara ini dimeriahkan dengan pentas seni yang diadakan pada malam minggu, yang bertujuan untuk mengukuhkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan masyarakat.

Dandim 0626/Pangandaran Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP, diwakili oleh Kasdim 0625/Pangandaran Mayor Inf M. Junaedi, hadir dalam acara pentas seni tersebut. Dalam sambutannya, Mayor Inf M. Junaedi menyampaikan permohonan maaf dari Dandim yang tidak dapat hadir karena adanya tugas yang tidak bisa ditinggalkan. “Saya ucapkan terima kasih kepada para warga di sini yang telah membantu terbentuknya Kampung Pancasila ini. Peresmian resmi akan kita laksanakan pada hari Senin mendatang dalam ajang Lomba Kampung Pancasila tingkat Nasional Angkatan Darat,” ujar Mayor Inf M. Junaedi.

Kegiatan pentas seni ini juga dihadiri oleh Kepala Desa Cintakarya, Wawang Darmawan, yang dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan dukungan penuh dari Pemerintah Desa Cintakarya terhadap program Kodim 0625/Pangandaran. “Kami sangat berterima kasih telah ditunjuk sebagai perwakilan Kampung Pancasila. Kami dari Pemerintah Desa Cintakarya mendukung segala kegiatan dari program Kodim 0625/Pangandaran yang akan dilombakan dalam Lomba Kampung Pancasila tingkat Nasional Angkatan Darat,” kata Wawang Darmawan.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga sebagai upaya untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat semangat kebangsaan di antara masyarakat setempat.

Turut hadir dalam acara tersebut adalah Pasi Log Kodim 0625/Pangandaran Kapt Arm Ahmidiansyah, Pasi Ops Kodim 0625/Pangandaran Kapt Inf Muhamad Erwin Madiaferry, Pasi Ter Kodim 0625/Pangandaran Lettu Inf Agus Purwadi, Para Danramil jajaran Kodim 0625/Pangandaran, Plt Kadis Pariwisata/Camat Parigi Nana Sukarna S.Ip, Kadis Koperasi dan UMKM Drs. Tedi Garnida, MM, Kadis LH Drs Dedi Surachman, Sekdis Pertanian Suryadi, Kabid Poldagri Kesbangpol Rahmat.(r).

Baca juga :  Aji Wijaya Resmi Menjadi Ketua PAC PP Pebayuran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WhatsApp

John Doe

Typically replies within a day

Hello, Welcome to the site. Please click below button for chatting me through Telegram.