Pelaku Pelecehan Seksual di Tambun Selatan di Tangkap Polisi

Bekasi,  aspirasidirect.com  –  Personil Polsek Tambun Selatan mengamankan dua orang pemuda terduga pelaku pelecehan seksual tethadap anak di bawah umur, pada Minggu (28/07/2024) sekitar pukul 21.30 Wib, di Perum Mangunjaya Lestari 2, Desa Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan.

Jajaran personil Polsek Tambun Selatan meluncur ke lokasi kejadian setelah mendapatkan aduan atau laporan dari warga dan pengurus RT/RW setempat.

Kanit Bhinmas Polsek Tambun Selatan, Iptu Gigih Purwo Kulembono mengatakan, kedatangan jajaran Polsek Tambun Selatan ke lokasi kejadian adalah untuk merespon aduan atau laporan yang masuk, bahwa warga sudah mengepung rumah terduga pelaku.

“Keduanya (terduga pelaku-red) kami amankan untuk mencegah kejadian-kejadian yang tidak diinginkan. Sebab warga yang emosi berkumpul di lokasi sudah sangat banyak,” ungkapnya.
Saat ini, kedua terduga pelaku tersebut telah diamankan di Mapolsek Tambun Selatan guna pengembangan lebih lanjut. Pihak kepolisian selanjutya meminta masing-masing keluarga korban untuk membuat laporan.

Ketua RT 004, Ponimun menyebut, bahwa berdasarkan laporan yang diterimanya dari warga, korban mencapai 17 orang. “Rata-rata korban berusia 7-9 tahun. Sedangkan terduga pelaku usianya sekitar 20 tahunan, yang satu merupakan warga kami dan satu lagi warga Perum Graha,” katanya menjelaskan.

Lebih jauh, Ponimun menyebut, sebenarnya masalah ini ingin diselesikan secara kekeluargaan.

Menurut Ponimun, proses mediasi yang didampingi oleh pengurus RT dan RW sempat ditempuh namun menemui jalan buntu.

“Tetapi karena warga sudah emosi dan tidak bisa menahan diri, akhirnya kami malapor ke Polsek,” pungkasnya.(red).

Ilustrasi
  • Related Posts

    Kalemdiklat Polri Membuka Pendidikan Pembentukan Bakomsus di Semarang

    Semarang, aspirasidirect.com Kalemdiklat Polri Komjen Pol. Prof. Dr. Chrisnanda Dwilaksana, M.Si., membuka Pendidikan Pembentukan Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) di Pusdik Binmas Banyubiru, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Senin (13/1). Sebanyak 466…

    Presiden Prabowo Subianto Memanggil Jaksa Agung Muda Ke Istana Merdeka

    Jakarta, aspirasidirect.com Presiden Prabowo Subianto memanggil Jaksa Agung beserta seluruh Jaksa Agung Muda ke Istana Merdeka, pada Senin, 13 Januari 2025. Dalam pertemuan yang berlangsung tertutup tersebut, Presiden Prabowo menegaskan…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    BERITA UNTUK ANDA

    Kalemdiklat Polri Membuka Pendidikan Pembentukan Bakomsus di Semarang

    Kalemdiklat Polri Membuka Pendidikan Pembentukan Bakomsus di Semarang

    Presiden Prabowo Subianto Memanggil Jaksa Agung Muda Ke Istana Merdeka

    Presiden Prabowo Subianto Memanggil Jaksa Agung Muda Ke Istana Merdeka

    Ditreskrimum PMJ  Gelar Konferensi Pers Terkait Pasutri Penganiayaan dan Pembunuhan Balita di Bekasi

    Ditreskrimum PMJ  Gelar Konferensi Pers Terkait Pasutri Penganiayaan dan Pembunuhan Balita di Bekasi

    Joe Biden, Trump Diharapkan Buat Gencatan Senjata Gaza Sebelum 20 Januari

    Joe Biden, Trump Diharapkan Buat Gencatan Senjata Gaza Sebelum 20 Januari

    Antisipasi Wabah DBD, Koramil 10/Sukatani Kerja Bakti Gandeng Aparatur Desa Sukamanah

    Antisipasi Wabah DBD, Koramil 10/Sukatani Kerja Bakti Gandeng Aparatur Desa Sukamanah

    Inilah Kondisi Los Angeles Pasca 5 Hari Kebakaran

    Inilah Kondisi Los Angeles Pasca 5 Hari Kebakaran